"Saya guru SD ,dengan memasukkan pendidikan
karakter pada RPP saya bertambah bingung untuk membuat anak benar benar dapat
membentuk karakter siswa..Lantas langkah sederhana apa yang mesti saya lakukan
agar karakter siswa saya terbentuk..?"
"Saya yakin bu dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP) sudah dilatihkan mulai dari menyusun standar
kompetensi,kompetensi dasar tujuan pembelajaran,materi pembelajaran,metode
pembelajaran langkah pembelajaran sampai pada sumber dan media
pembelajaran.Semoga ibu sudah menguasainya.,,"
"Terlepas bagaimana menuliskan RPP yang
benar,menurut saya adalah kemampuan menentukan indikator keberhasilan
pendidikan karakter itu sendiri yang
merupakan keterkaitan antara Standar Kompetensi & Kompetensi Dasar pada
diri siswa.Integrasi antara mata pelajaran ,pengembangan diri dan budaya
sekolah adalah faktor penting bagi siswa untuk menginternalisasi nilai nilai
yang ditanamkan dalam pendidikan karakter.Sedangkan nilai yang dikembangkan
adalah religius,jujur,toleransi,disiplin kerja keras
,kreatif,mandiri,demokratis,rasa ingin tahu ,semangat kebangsaan,cinta tanah
air ,menghargai prestasi,bersahabat,cinta damai .gemar membaca,peduli
lingkungan ,peduli sosial dan tanggung jawab".
"Sedang dalam proses internalisasi itu
seorang siswa lebih banyak dipengaruhi lingkungan,maka pengkondisian sekolah
harus mencakup,aktivitas rutin kegiatan pembelajaran
disekolah,spontanitas,keteladan dan aturan main (pengkondisian ).Dan agar siswa tertarik untuk melakukannya dengan
senang hati maka guru harus mampu memahami pola fikir siswa ".
"Pertama :Siswa menyukai imajinasi,penanaman
nilai karakter harus berkaitan dengan tema tema yang berisikan fantasi,mukzijat ,ketegangan
,kejutan dan petualangan."
"Kedua :siswa butuh role model ,maka
penggunaan tokoh idola siswa ,atau memunculkan tokoh idola seperti
pahlawan,serta makhluk atau hewan dalam bentuk dongeng atau cerita sejarah akan
memperkuat imajinasi terhadap karakter tokoh idolanya."
"Ketiga : penggunaan media ICT dengan
menampilkan animasi /kartun atau video pembelajaran akan membuat anak betah
untuk mengikuti kegiatan belajar dikelas.termasuk didalamnya penggunaan
ilustrasi music .dsb"
"Keempat : hubungan yang erat antara guru
dan murid akan mempermudah siswa menginternalisasi nilai nilai yang diajarkan
.lantaran guru tersebut menjadi figur panutan bagi siswa".
"Kelima : factor teknis dan non teknis dalam
penggunaan media pembelajaran termasuk mengoperasikan alat peraga /ICT
,pengulangan merupakan kecakapan yang harus terus dikembangkan agar anak benar
benar tertarik dan bersemangat belajar."
Diharapkan setiap guru melalui proses
kegiatan belajar ,setiap mata pelajaran memunculkan nilai karakternya sehingga
mampu menumbuh kembangkan ranah kognitif,afektif ,psikomotorik dan
spiritualitasnya pada diri siswa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar